Menu

welcome


WELCOME TO CHENGTAUFIQ'S BLOG >>>>>>>>>>>>>> Tempat buat sharing, forum diskusi, dan belajar all about japan

Rabu, 22 Desember 2010

Huruf Hiragana ( ひらがな )

Sebenarnya hal yang sangat mendasar sekali dalam mempelajari bahasa jepang yaitu terdapat pada huruf jepangnya itu sendiri. sebab, jika kita ingin belajar lebih jauh tentang hal-hal yang berbau jepang-jepangan pastilah semua itu terkait kepada cara baca, huruf jepang, dan pengucapannya.

Nah, pada kesempatan kali ini kita akan membahas hal yang paling mendasar ini. Di dalam bahasa jepang, huruf jepang memiliki tiga jenis huruf yang berbeda bentuk dan fungsinya. Diantaranya : huruf hiragana, katakana, dan kanji. Tetapi kali ini kita bahas terlebih dahulu huruf hiragana. Huruf hiragana bentuknya lebih halus/lembut dibandingkan dengan huruf lainnya, bentuknya pun lebih melengkung. Karna, Konon katanya huruf ini dahulu dipergunakan oleh para wanita jepang. Huruf hiragana dipergunakan untuk :

§ menulis akhiran kata (okurigana, 送り仮名). Contoh: okuru (mengirim) ditulis: . Yang bercetak tebal itulah okurigana.

§ menulis kata keterangan (adverb), beberapa kata benda (noun) dan kata sifat (adjektif).

§ perkataan-perkataan yang penulisan Kanji-nya tidak diketahui atau sudah lama tidak digunakan.

§ menulis bahan bacaan anak-anak seperti buku teks, animasi dan komik (manga).

§ menulis furigana, dikenal juga dengan rubi, yaitu teks kecil di atas kanji, yang menandakan bagaimana suatu kata dibaca Misalnya: べんきよう (勉強) (disadur dari wikipedia)

ya, kalau begitu kita langsung saja, berikut ini adalah huruf-huruf yang harus dihafalkan untuk dipelajari, memang bagian terberat dalam hal ini adalah menghafal. Tetapi, jika kamu rajin dan bersungguh-sungguh pasti akan ketemu dech cara menghafal yang baiknya menurut kamu. :D



semoga bermanfaat    。。。 さようなら 。。。。